Minggu, 12 April 2020

unsur - unsur desain grafis

Assalamualaikum wr wb.

di blog ini saya akan memberikan informasi tentang  unsur - unsur desain grafis

unsur - unsur desain grafis



A Titik

Titik atau spot merupakanyang menandai sebuah tem-pat. Tidak memiliki panjang dan lebar, tidak mengambil daerah atau ruang, merupakan pangkal dan ujung sepotong garis, dan merupakan perpotongan atau pertemuan antara dua garis. Titik dalam sendirinya belum berarti dan baru mendapat arti setelah
tersusun penempatannya.

 Titik dapat membentuk wujud bila ditunjang dengan gerak, sinar, dan warna. Titik yang di gerakkan bisa memberi kesan adanya garis, tampilnya sinar dalam titik memberikan  adanya kehidupan pancaran, dan tampilnya titik-titik berwarna ditempatkan saling berdekatan yang memberi kesan seolah-olah ada warna lain atau memberi kesan adanya warna baru.

B Garis

Garis merupakan titik yang bergerak akan membentuk garis. Garis mempunyai panjang tanpa lebar yang mempunyai kedudukan dan arah.Garis merupakan sisi atau batas dari suatu benda, masa, warna, bidang, maupun ruang.Garis merupakan unsur penting dalam desain yang mempunyai arti dan melambangkan sesuatu.

Kadang kita menjumpai garis tidak mengungkapkan gagasan sebagaimana yang kita kehendaki. Hal ini dikarenakan oleh masalah ilusi optik yang tidak terkendali yang mempengaruhi reka obyek, seperti: 


  •  Garis horisontal lebih mudah dipirsa dari pada garis vertikal, begitu juga garis diagonal kearah kanan lebih muudah dipirsa dari pada garis diagonal kearah kiri,karena disebabkan arah mata yang secara alamiah  bergerak mendatar selama merekam garis yang terlihat sepintas.
  • Garis yang mengarah tunggal dalam pirsa mata cenderung memperpanjang arahtersebut garis, karena disebabkan oleh pandang rekam mata.
  • Hadirnya kedekatan antar garis membuat kesan tebal/berat pada garis, hal ini disebabkan oleh terpadunya efek sinar getaran pandang pada pada tiap garis.

            a. Garis Linier (garis nyata)

            Garis yang dihasilkan melalui goresan tangan manusia, bisa berwujud tapi tidak berbentuk. Garis Geometrik; yaitu garis yang dibuat goresan tangan manusia dengan menggunakan alat bantu, seperti penggaris, jangka, atau sejenisnya yang menggambarkan sifat tepat, jelas, dan pasti.

            *Garis kaligrafis

             yaitu garis yang dibuat goresan tangan manusia tanpa menggunakan alat bantu yang sifatnya spontan, bebas, berkombinasi, dan berkarakter mandiri (mempribadi).

            b. Garis Semu

            Garis yang timbul dari kesan yang kita tangkap. Garis yang secara nyata sebenarnya dilihat tidak ada, namun kehadirannya atau keadaannya bisa dirasakan dengan perasaan hati.

            *Garis Struktural;

             kesan garis yang kita tangkap dari batasan antara bentuk dengan ruang, antara bidang dengan bidang lain, atau pemisahan antara warna.

            *Garis Pengikat; 

            kesan garis yang kita tangkap antar alur perpindahan suatu masa dari unsur ke unsur lain. Garis ini
            bisa kita ditangkap melalui perasaan dalam hati yang terjadi adanya pengulangan atau pergerakan yang cepat suatu obyek.


            Garis dalam penerapannya di dalam grafis komunikasi dapat diartikan sesuai dengan gejala yang ada atau terjadi adanya suatu kejadian yang ada dalam kehidupan disekeliling kita.Tampilnya berbagai  aris, misalnya garis vertikal, horisontal, diagonal, lengkung, zigzag,dan lain-lain yang kesemuanya membuahkan arti sesuai kejadian kehidupan yang ada

            C. Bidang

            Bidang adalah suatu garis yang mempunyai ukuran lebar dan panjang yang mempunyai permukaan. Garis bisa ditampilkan secara berulang-ulang yang memberi kesan adanya kesan ketampakan suatu bidang, baik bidang datar atau miring.
             Dalam grafis komunikasi bidang sering ditampilkan untuk mengisi ruang atau mengatur bidang, apakah bidang negatis maipun bidang positif. Bisa juga bidang ditampilkan karena adanga efek gerakan,.

            D. Ruang

            Ruang tidak bisa dipisahkan dengan kehidupan manusia secara psikologis maupun dimensional. uang dalam grafis komunikasi dapat dirasakan adanya kesan dua dimensi atau tiga dimensi, melalui tampilan penggabunga bebrapa garis dan hasil dari penggabungan beberapa bidang positif atau negatis.
            Ruang dapat dirasakan adanya lorong, memberi kesan jarak jauh atau dekat, dalam atau dangkat, tinggi atau rendah, terbuka atau tertutup. Dalam grafis komunikasi pengaturan ruang sangat diperlukan, apakah antara huruf (tipografi), ilustrasi (gambar),atau elemen yang lain dalam
            suatu bentuk media

            E. Bentuk

            Bentuk merupakan garis yang kedua ujunga saling bersentuhan yang dilingkarkan dalam suatu areal, atau terhubung garis satu sama lain yang memiliki makna. Bentuk juga bisa berbentuk tiga dimensi atau tiga dimensi.

            F. Tekstur

            Tekstur merupakan permukaan suatu barang/benda. Keindahan suatu barang/benda tidak hanya Ditentukan oleh keindahan bentuk atau warna saja, tetapi juga tekstur.

            Tekstur bila dilihat dari kharakter dan dari hasil pembuatannya bisa dikelompokkan menjadi empat jenis, yaitu:

            1)Tekstur alam, merupakan tekstur yang ada pada benda-benda di alam sekitar kita.

            2)Tekstur masinal, yaitu tekstur yang dihasilkan melalui Mesin, seperti kain, kertas gosok dan lain-lain.

            3)Tekstur komputer, yaitu tekstur yang dihasilkan melaui fasilitas teknologi komputer.

            4)Tekstur buatan, merupakan tektur yang dihasilkan melalui goresan tangan manusia.Tekstur bisa dibuat dengan berbagai cara maupun teknik, seperti pengolahan bidang dengan menggunakan elemen huruf (tipografi) se-bagai perwakilan tekstur yang ditata rapi ke arah garis. Pengaturan suatu bidang, pemusatan perhatian,komposisi, maupun efek tekstur akan menhasilkan karya yang optimal.


            G. Warna

            Warna adalah salah satu dari yang menghasilkan daya tarik visual, dan kenyataannya warna lebih mempunyai daya tarik pada emosi daripada akal. Daya tarik warna yang ditimbulkan oleh sutu mutu
            cahaya yang dipantulkan oleh suatu obyek ke mata. Warna merupakan unsur seni dan desain yang pertama kali orang tertarik, karena indera kita lebih cepat dan mudah melihatnya.


            Terimakasih.semoga bermanfaat bagi anda ,apabilaada salah kata mohon di maafkan.

            Wassalamualaikum wr wb.